sharing is caring

#NulisRandom2015 #Day1 #artridwan #done

Seperti judul tulisan ini, mulai hari ini senin, 1 juni 2015 saya coba mengikuti ajakan untuk #NulisRandom2015 setiap hari dari NulisBuku.Com

Saya sepakat dengan admin bahwa perjuangan untuk menulis setiap hari, di setiap pagi itu adalah pergumulan hampir setiap orang (khususnya penulis/yang suka nulis) di dunia. salah satu sebabnya yang memberatkan adalah tidak adanya teman seperjalanan dalam hal ini yang sama-sama mengingatkan dan menguatkan untuk menulis.

Mulai hari Senin, tanggal 1 Juni 2015 ini, saya coba mengikuti ajakan admin nulisbuku.com yang mengajak dan ingin mencari teman seperjalanan menulis setiap hari.
Syaratnyapun mudah hanya satu: TIDAK ADA SYARAT. hehehe... mudah banget kan gak ribet?
Penulis, Blogger boleh menulis apapun, sebanyak apapun bahkan jika memang hanya ingin menuliskan satu paragraf saja juga boleh. Tujuan ajakan ini hanya satu: ingin mengelabui otak supaya kebiasaan menulis ini menjadi sebuah kebiasaan rutin yang harus dilakukan. Seperti menggosok gigi setiap pagi. bisa bersenang-senang dalam menulis tanpa takut dianggap tidak inspiratif, bodoh, dan lain sebagainya.

Terus gimana donk caranya? caranya posting tulisan di notes Facebook, atau boleh juga di blog pribadi. Kemudian bagikan link postingan tersebut kepada siapa pun juga dipersilakan jika ingin memposting paragraf pertama dan link blog di  Grup Nulisbuku Community yang ada di facebook.

Ajakan ini akan berlaku mulai Senin, 1 Juni 2015 hingga Selasa, tanggal 30 Juni 2015.

Pada hari terakhir nanti, akan dibagikan pengalaman ini. Kita pasti akan mendapatkan pengalaman-pengalaman baru yang berbeda-beda.
Siap? Mari memulai petualangan ini bersama, kita mulai menulis di hari pertama, Senin, tanggal 1 Juni 2015!
Mulai !

Saya sudah memulainya, jika sobat ingin memulai juga mulailah, jangan hanya membaca tulisan ini, abaikan saja dan menulislah apa yang sobat sukai dan kuasai. ya! mulai dari 2 hal itu; yang kita SUKAI dan kita KUASAI :) supaya tulisan kita bisa mengalir.
untuk memulai #NulisRandom2015 #Day1 ini saya coba nulis yang ringan-ringan saja, mulai dari perkenalan deh.

Perkenalkan nama saya sebut saja @artridwan nama untuk akun-akun media sosial saya, saya (mudah-mudahan konsisten) blogger, penulis, backpacker dan fasilitator #SekolahAlam di Sukabumi.
sedikit profil saya sobat bisa baca di sini.

saya baru menerbitkan 1 buku di nulisbuku.com buku pertama berjudul FISH DIARY Catatan Harian Anak Sekolah Alam terbit bulan januari 2015
Alhamdulillah akhirnya bisa terbit dan bisa diapresiasi oleh para pembaca khususnya para pegiat dunia pendidikan dan pegiat sekolah alam se-nusantara. O iya sobat jua bisa baca endorsement buku FISH DIARY di sini.


Untuk menyebarkan semangat menulis buat para pelajar,  saya membentuk klub menulis untuk anak-anak namanya PENCIL CLUB Klub Penulis Cilik



untuk tulisan hari pertama ini saya cukupkan dulu deh ya :)
 #NulisRandom2015 #Day1 #artridwan #done
salam hangat, jabat erat
@artridwan
Labels: #NulisRandom2015, Blog, Catatan Harian, Komunitas, Non Fiksi, Nulis Buku Club Sukabumi

Thanks for reading #NulisRandom2015 #Day1 #artridwan #done. Please share...!

0 Comment for "#NulisRandom2015 #Day1 #artridwan #done"

@artridwan | www.artridwan.com. Diberdayakan oleh Blogger.
Back To Top